menu-image
  • Home
  • Earn Money
    • Bisnis
    • Karier
    • Kerja Sampingan
    • Inspirasi
  • Smart Money
    • Berita
    • Investasi
    • Tabungan
    • Budgeting
    • Asuransi
  • Borrow Money
    • Pinjaman
    • Kartu Kredit
    • Utang
  • Lifestyle
    • Belanja
    • Kuliner & Travel
    • Otomotif
    • Hunian
    • Ragam
menu-image
  • Home
  • Earn Money
    • Bisnis
    • Karier
    • Kerja Sampingan
    • Inspirasi
  • Smart Money
    • Berita
    • Investasi
    • Tabungan
    • Budgeting
    • Asuransi
  • Borrow Money
    • Pinjaman
    • Kartu Kredit
    • Utang
  • Lifestyle
    • Belanja
    • Kuliner & Travel
    • Otomotif
    • Hunian
    • Ragam
Inspirasi

Inspirasi: Bisnis dengan Modal Kecil Antarkan Jody Jadi Raja Steak

MoneySmart
by Money Smart on 22 April 2014
Inspirasi: Bisnis dengan Modal Kecil Antarkan Jody Jadi Raja Steak

Bisnis modal kecil bisa dilakukan oleh siapa saja dan dimana saja. Tiada bisnis sukses yang dibangun dalam semalam!

Tampaknya pernyataan itu klop dengan pengalaman H. Jody Broto Suseno. Sosoknya sudah menghiasai berbagai media massa di Tanah Air. Hampir semua media menceritakan keuletan, kegigihan, sekaligus kenekatan pria kelahiran Maret 1974 ini. Kesuksesan membangun bisnisnya sampai menggurita layak dicontoh.

“Setiap orang yang sukses itu dimulai dari impian yang kuat dan sungguh-sungguh.” Itulah nasihat Jody di hadapan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) saat menjadi pembicara dalam acara Studium General di kampus itu. (*Ref 1)

Ayah empat anak itu menekankan betapa banyak orang kadang lupa dengan impiannya. Padahal, bermimpi adalah langkah awal meniti kesuksesan. Dari mimpi itu, Jody lantas memutuskan terjun ke dunia bisnis dengan modal kecil.

Dapat modal hasil jual motor

Modal itu tak didapatnya dari pinjam uang atau pinjaman modal usaha, tapi menjual sepeda motor satu-satunya yang dimiliki. Hasil penjualan motor itulah yang menjadi modal bisnisnya. Sepanjang merintis usaha, tak jarang Jody mesti menerapkan siasat trial and error dan bereksperimen.

Dengan modal pas-pasan yang bukan berasal dari kredit modal kerja itu, Jody bersama istri menjajal peruntungan di usaha jual beli koran. Setelah sekian waktu dianggap kurang memberi hasil, dia banting setir menjadi pedagang parsel.

Bisnisnya itu belum juga memuaskan hati. Giliran bisnis susu segar digelutinya. Kemudian mencoba usaha roti BBG Bebakaran, pernah menjual kaos partai, sampai pada akhirnya menemukan jalan kesuksesan dengan mendirikan usaha Waroeng Steak & Shake.

Keterbatasan modal tak membuatnya patah semangat mencoba bisnis kuliner. Agar irit dan tak perlu pinjam dana dari pihak lain, Jody membuka warung steak itu di teras rumahnya. Usaha terakhir yang difokuskan itu, pelan tapi pasti, berkembang pesat.

Saat merasa kewalahan dan membutuhkan modal lagi untuk ekspansi usaha, Jody lantas mengajak kerabat dan temannya menjadi investor. Dia menerapkan sistem bagi usaha dengan mereka. [Baca: Modal Bukan Alasan untuk Menyerah]

Tapi itu hanya sementara. Jody terus menyisihkan keuntungan yang dialokasikan sebagai modal usaha lagi membuka gerai baru. Begitu seterusnya.

Agar bisnisnya berjalan langgeng, Jody senantiasa membuka pintu masukan dari pelanggannya. Termasuk juga memperluas menu dengan menyediakan nasi sebagai teman santap steak. Padahal lazimnya, steak disajikan dengan kentang goreng.

Tak terasa, pria yang hanya lulusan SLTA itu sudah menjadi bos dari 1.300 orang yang bekerja padanya. Ribuan karyawannya itu diserahi tugas mengelola hampir 56 cabang Waroeng Steak & Shake di berbagai kota. Dalam sebuah kesempatan, dia pernah menyebut omset gerainya per bulan mencapai Rp 500 juta. Bila mau tahu total omsetnya, tinggal kalikan saja dengan jumlah gerainya.

Kisah Jody ini mengajarkan banyak hal. Utamanya adalah kesuksesan tak dalam semalam. Dia mesti berkali-kali mengubah haluan bisnisnya hampir 15 tahun lamanya. Bayangkan, lebih dari satu dekade dihabiskan untuk menemukan bisnis yang cocok sehingga berhak mendapat predikat pengusaha sukses.

[Baca: 5 Pengusaha UKM yang Sukses Memulai dari Nol]

*Ref 1: http://unires.umy.ac.id/sukses-ala-pengusaha-waroeng-steak-shake/

Tags: bisnis modal kecil, kisah inspiratif, peluang bisnis
Artikel Terpopuler
01
Bukan Sosok Sembarang! Pesinetron Ini Siap Nikahi Pengusaha Sukses bak Barbie
02
4 Pengusaha Kuliner di Jakarta Ini Sukses Tanpa Buka Cabang, Siapa Saja Mereka?
03
Pesepakbola Terkenal, Kehidupan Bambang Pamungkas di Dunia Nyata seperti Ini!
04
Melahirkan di Inggris, Rumah Kimberly Ryder dengan Pemandangan Asri Jadi Sorotan!
05
Berpotensi Sukses, 5 Zodiak Ini Memiliki Bakat Bisnis Tersembunyi
Artikel Terkait
American Footbal Salah Satu Jenis Olahraga yang Bikin Atletnya Kaya Raya (Shutterstock).
Inspirasi
11 Jenis Olahraga Ini Bikin Tajir para Atletnya, Adakah Favorit Kamu?
Orang Sukses
Inspirasi
Catat! Orang Sukses Ogah Bakar Duit untuk Hal-Hal Berikut Ini
Ajudan Pribadi
Inspirasi
Dulu Susah Sekarang Sukses, Ini 4 Tips Sukses ala Ajudan Pribadi
Pengin Menjadi Seorang Miliarder? Begini Cara Cepat dan Mudahnya
Inspirasi
Pengin Menjadi Seorang Miliarder? Begini Cara Cepat dan Mudahnya
bisnis kopi kito rato
Inspirasi
Gak Pinjam Duit, Penyandang Disabilitas Ini Bisnis Kopi dan Raih Omzet Rp 35 Juta
melania trump
Inspirasi
Melania Trump “Pisah Ranjang”, Ini Fakta Ibu Negara AS yang Jarang Diketahui Orang!
Rafi Ridwan, Desainer Cilik Berkebutuhan Khusus yang Mendunia (Dokumentasi Pribadi).
Inspirasi
Berkebutuhan Khusus, Desainer Cilik Rafi Ridwan Sukses Membawa Fashion Indonesia Mendunia
miliarder dunia
Inspirasi
Walt Disney hingga Harley Davidson, 5 Miliarder Dunia Ini Merintis Usaha dari Garasi Rumah

© 2013-2019 PT Loangarage Indonesia Hak cipta dilindungi Undang-Undang.

Tentang Kami | Kebijakan Privasi | Pedoman Media Siber