Biar Gak Nyesal, Ketahui 5 Hal Ini Sebelum Lakukan Tarik Tunai Kartu Kredit BNI

Tarik tunai kartu kredit BNI

Butuh uang cash dalam waktu cepat dan terpikir tarik tunai kartu kredit BNI? Ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui sebelum tarik tunai BNI.

Banyak pengguna kartu kredit memilih tarik tunai kartu kredit sebagai solusi memperoleh dana tunai dalam waktu singkat. Ketimbang mengajukan pinjaman yang masih perlu menunggu persetujuan, tarik tunai menjadi jalan keluar yang simpel dan gak ribet.

Meski begitu, melakukan tarik tunai, termasuk tarik tunai BNI, terus-menerus sebenarnya gak baik lho

Apalagi kalau dibiasakan bisa memberi pengaruh negatif terhadap kondisi keuangan. Dampak terburuknya, pengeluaran bisa melonjak cuma buat bayar utang.

Jangan Sampai Sakit Bikin Kantong Jebol! Kontrol Pengeluaran dengan Proteksi Diri. Lihat Asuransi Terbaik Di Sini!

Itulah kenapa ada beberapa hal yang sebaiknya kamu ketahui dari melakukan tarik tunai kartu kredit BNI. Apa aja? Berikut, ulasannya:

1. Tarik tunai kartu kredit BNI dikenakan biaya 6 persen

Tarik tunai kartu kredit BNI
Tarik tunai kartu kredit BNI (Instagram/@bni46)

Konsekuensi tarik tunai kartu kredit BNI adalah pengenaan biaya sebesar 6 persen atau minimal Rp 100 ribu. Bukan cuma Bank BNI aja, biaya tarik tunai diberlakukan hampir di semua bank.

Biaya penarikan sebesar 6 persen tersebut berlaku di semua kartu kredit BNI. Biayanya dihitung berdasarkan jumlah penarikan yang dilakukan. Dengan kata lain, kalau kamu tarik tunai Rp 5 juta, belum tentu mendapat Rp 5 juta seutuhnya.

2. Limit tarik tarik tunai kartu kredit BNI 40 – 50 persen

tarik tunai kartu kredit BNI
Tarik tunai kartu kredit BNI (Instagram/@bni46)

Berapa banyak uang yang bisa diperoleh dari tarik tunai kartu kredit tergantung dari besarnya limit yang ditetapkan bank. Rata-rata bank memberlakukan limit tarik tunai mulai dari 40 – 60 persen dari limit kartu yang tersisa.

Bank BNI menetapkan limit tarik tunai kartu kredit sebesar 40 persen buat kartu silver. Sementara pengguna kartu gold mendapat limit kartu kredit sebesar 50 persen.

Sebagai informasi, limit kartu kredit BNI silver mulai dari Rp 7 juta. Itu berarti limit tarik tunainya sebesar Rp 2,8 juta.

3. Tarik tunai kartu kredit BNI cuma bisa dilakukan di semua ATM BNI atau berlogo PLUS/Cirrus

Tarik tunai kartu kredit BNI
Tarik tunai kartu kredit BNI

Sama seperti tarik tunai dengan kartu debit, tarik tunai kartu kredit pun sejauh ini cuma bisa dilakukan lewat ATM. Khusus tarik tunai kartu kredit BNI, hal tersebut bisa dilakukan di ATM BNI ataupun ATM berlogo PLUS/Cirrus.

Lalu, gimana langkah-langkah tarik tunai di ATM BNI? Berikut, langkah-langkahnya:

  • Masukkan kartu kredit BNI ke mesin ATM BNI.
  • Masukkan PIN kartu kredit BNI.
  • Pilih Menu Lainnya.
  • Kemudian pilih Penarikan Tunai.

4. Uang diperoleh dari tarik tunai BNI kena bunga 2,25 persen per bulan

Tarik tunai kartu kredit BNI
Tarik tunai kartu kredit BNI (Instagram/@bni46)

Selain biaya, ada bunga yang dikenakan pada uang yang diperoleh dari tarik tunai kartu kredit BNI. Besaran bunga yang ditetapkan mencapai 2,25 persen per bulan dari jumlah penarikan. 

Sebagai gambaran, kamu mengambil dana dari tarik tunai sebesar Rp 2 juta. Dengan hitungan sederhana, kamu diwajibkan membayar bunga sebesar Rp 45 ribu. 

Semakin besar uang yang diambil dari tarik tunai, makin besar bunga yang mesti dibayarkan.

5. Pengembalian uang dari tarik tunai gak bisa dicicil sama sekali

Meski tarik tunai mirip dengan berutang, bukan berarti pengembalian dana dari tarik tunai itu bisa dicicil ya. 

Setiap pengguna kartu kredit yang melakukan tarik tunai diwajibkan mengembalikan dana gak boleh lebih dari satu bulan alias gak bisa dicicil sama sekali.

Dengan kata lain, dana tarik tunai itu sebaiknya dipergunakan buat hal yang sifatnya darurat. Terus tetap mempertimbangkan kesanggupan bayar. 

Bagaimana caranya? Ambil dana tarik tunai sebesar 30 persen dari gaji bulanan agar gak bermasalah saat membayar nanti.

Itulah informasi seputar tarik tunai kartu kredit BNI yang bisa kamu jadikan pertimbangan. Ingat, manfaatkan dana tarik tunai hanya buat hal-hal yang sifatnya darurat. Semoga bermanfaat!

Punya pertanyaan lain tentang perencanaan keuangan? Yuk tanyakan langsung pada ahlinya melalui fitur Tanya Lifepal!

(Editor: Chaerunnisa)