Fresh Graduate Tolak Gaji 8 Juta, Sarjana Pengalaman Setahun Aja Belum Tentu Dapat Segitu!

Gaji 8 juta

Di media sosial, kini tengah ramai seorang fresh graduate yang mengaku lulusan Universitas Indonesia menolak tawaran gaji 8 juta. Menurutnya, jumlah tersebut terlalu rendah bagi lulusan UI. 

Mengenai gaji bagi seorang lulusan baru memang membingungkan. Kadang menetapkan standar sendiri takut terlalu ketinggian, tapi kalau mengikuti standar perusahaan, pasti dikasih rendah. Namun, apakah gaji Rp 8 juta itu masuk dalam kategori rendah? 

Sebenarnya, gak ada tuh yang namanya gaji pasti untuk seorang fresh graduate. Pasalnya, gaji sendiri ditentukan berdasarkan kapasitas dari pelamar, bujet perusahaan, dan kemampuan bernegosiasi. 

Seorang fresh graduate bisa memperoleh gaji besar yang diinginkannya, asalkan mampu meyakinkan perusahaan kapasitasnya layak untuk dihargai setinggi mungkin meski gak punya pengalaman kerja. 

Sudah banyak survei yang membahas tentang gaji lulusan sarjana seperti yang dilakukan Kelly Services. Perusahaan ini bergerak di bidang konsultan dunia kerja yang berkantor pusat di Singapura.

Meski gak secara detail menjelaskan rata-rata gaji fresh graduate di Indonesia, mereka berhasil menemukan rata-rata gaji lulusan sarjana dengan pengalaman kerja satu tahun atau lebih. Kalau dilihat gak ada yang di atas Rp 8 juta lho

Berikut, data rata-rata gaji sarjana dengan pengalaman kerja satu tahun berdasarkan industri lapangan kerjanya pada tahun 2019: 

1. Sektor perbankan dan layanan keuangan 

Gaji 8 juta
Gaji 8 juta

  • Staf administrasi: Rp 5 juta sampai Rp 5,5 juta 
  • Petugas pengiriman: Rp 5 juta
  • Penasihat profesional produk asuransi: Rp 5 juta sampai Rp 5,5 juta
  • Petugas Quality Monitoring: Rp 5 juta
  • System Engineer: Rp 6 juta sampai Rp 8 juta
  • Teller: Rp 5 juta sampai Rp 6 juta
  • Collection/Debt Recovery Officer: Rp 5 juta sampai Rp 6 juta
  • Bank Operations Officer: Rp 5 juta sampai Rp 6 juta
  • Baca juga: 8 Pekerjaan di Indonesia dengan Gaji Kecil dan Level Stres Tinggi

    2. Sektor ritel

    Gaji 8 juta
    Gaji 8 juta

  • Account Executive: Rp 5,5 juta sampai Rp 7 juta
  • Resepsionis: Rp 4,5 juta sampai Rp 5,5 juta
  • Invoice Administrator: Rp 4,5 juta sampai Rp 5,5 juta
  • Procurement Administrator: Rp 4,5 juta sampai Rp 5,5 juta
  • Warehouse Assistant: Rp 4,5 juta sampai Rp 5,5 juta
  • Accounting/Finance Staff: Rp 5 juta sampai Rp 7 juta
  • Marketing Communications Executive: Rp 5 juta sampai Rp 6 juta
  • Frontliner Officer: Rp 4,5 juta sampai Rp 5 juta
  • Shipping Assistant: Rp 4,5 juta sampai Rp 5,5 juta
  • Sales Executive: Rp 4,5 juta sampai Rp 6 juta
  • Store Assistant: Rp 4,5 juta sampai Rp 5,5 juta
  • 3. Sektor teknik

    Gaji 8 juta
    Gaji 8 juta

  • Construction Management Officer: Rp 5 juta sampa iRp 8 juta
  • Junior Sales Officer: Rp 5 juta sampai Rp 7 juta
  • Sales Executive: Rp 5 juta sampai Rp 6 juta
  • Sales Support Administration: Rp 4,5 juta sampai Rp 6 juta
  • 4. Sektor kesehatan dan pengembangan ilmu pengetahuan 

    Gaji 8 juta
    Gaji 8 juta

  • Humas Rumah Sakit: Rp 7 juta sampai Rp 10 juta
  • Housekeeping Supervisor: Rp 5 juta sampai Rp 6 juta
  • HRD Staf: Rp 6 juta sampai Rp 8 juta
  • Marketing Officer: Rp 5 juta sampai Rp 7 juta
  • Product Specialist: Rp 5 juta sampai Rp 7,5 juta
  • Purchasing Officer: Rp 4,5 juta sampai Rp 6 juta
  • Talent Acquisition Officer: Rp 5 juta sampai Rp 8 juta
  • Tax Administrator: Rp 5 juta sampai Rp 8 juta
  • Treasury Officer: Rp 5 juta sampai Rp 8 juta
  • Akuntan: Rp 4,5 juta sampai Rp 7 juta
  • Marketing Admin: Rp 5 juta sampai Rp 7 juta
  • Patient Access Support: Rp 5 juta sampai Rp 7 juta
  • Patient Safety Administrator: Rp 4,5 juta sampai Rp 5,5 juta
  • QA Specialist: Rp 4,5 juta sampai Rp 6,5 juta
  • Regulatory Affairs Executive: Rp 5 juta sampai Rp 7 juta
  • Secretary: Rp 6 juta sampai Rp 7 juta
  • 5. Sektor teknologi 

    Gaji 8 juta
    Gaji 8 juta

  • Accounting Executive: Rp 5 juta sampai Rp 9 juta
  • Export Import Officer: Rp 5,5 juta sampai Rp 8 juta
  • GA Executive: Rp 4,5 juta sampai Rp 7 juta
  • HR Executive: Rp 4,5 juta sampai Rp 7 juta
  • Marketing Officer: Rp 4,5 juta sampai Rp 7,5 juta
  • Sales Executive: Rp 5 juta sampai Rp 7 juta
  • Field Engineer: Rp 4,5 juta sampai Rp 5 juta
  • Helpdesk Analyst: Rp 5 juta sampai Rp 7 juta
  • Specialist Collection Officer: Rp 8 juta sampai Rp 8,8 juta
  • Subscription Sales Officer: Rp 5,5 juta sampai Rp 6 juta
  • Account Executive: Rp 5,5 juta sampai Rp 9 juta
  • Collection Officer: Rp 6 juta sampai Rp 9 juta
  • Management Trainee: Rp 5 juta sampai Rp 10 juta
  •  Tax Administration Officer: Rp 5,5 juta sampai Rp 11 juta
  • Itulah hasil survei Kelly Services terkait gaji pekerja sarjana dengan pengalaman kerja satu tahun di 2019. 

    Bisa dilihat sedikit banget kan yang gajinya di atas Rp 8 juta, padahal mereka hitungannya sudah ada berpengalaman kerja. 

    Jadi, kalau ada fresh graduate mendapat penawaran gaji Rp 8 juta untung banget tuh. Yang menolak hanya karena lulusan kampus bergengsi berarti keterlaluan. Setuju gak guys? (Editor: Chaerunnisa)